Kino Indonesia (IDX: KINO) Anggarkan Rp100 Miliar untuk Buyback Saham

Kino Indonesia (IDX KINO) Anggarkan Rp100 Miliar untuk Buyback Saham investasimu.com

Foto: Kino Indonesia 

Investasimu.com. PT Kino Indonesia Tbk (IDX: KINO) mengumumkan rencana Perseroan untuk melakukan pembelian kembali (buyback) saham. Dalam keterbukaan informasi yang dirilis oleh Perseroan pada Kamis (3/2), pembelian kembali saham Perseroan akan dilaksanakan selama tiga bulan dari tanggal 3 Februari 2022 sampai dengan 2 Mei 2022.

Perseroan menyiapkan dana hingga Rp100 miliar yang bersumber dari kas internal, tidak termasuk biaya transaksi, biaya perantara pedagang efek dan biaya lainnya sehubungan dengan buyback saham dengan jumlah saham maksimum yang dibeli kembali sebanyak 20.000.000 lembar saham. Sehubungan dengan pembatasan harga saham untuk pembelian kembali saham, Perseroan membatasi harga pembelian saham sebesar maksimum Rp5.000,- per lembar saham.

Pelaksanaan pembelian kembali saham diyakini tidak akan mempengaruhi kegiatan usaha dan pertumbuhan Perseroan, dikarenakan Perseroan telah memiliki modal kerja yang cukup baik untuk menjalankan seluruh kegiatan usaha, kegiatan pengembangan usaha, kegiatan operasional serta pembelian kembali saham. Setelah berakhirnya periode pembelian kembali saham, Perseroan dapat melakukan pengalihan atas saham hasil pembelian kembali dengan memperhatikan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Pada sesi I perdagangan pada hari Kamis (3/2), saham KINO diperdagangkan di level Rp3.000 per saham atau menguat hingga 12,78% dari harga pembukaan. Sejak awal tahun, harga saham KINO telah melesat hingga 48,51%.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama