Profil PT Indo Pureco Pratama Tbk (IDX: IPPE)

Profil PT Indo Pureco Pratama Tbk (IDX IPPE) investasimu.com


Foto: Indo Pureco Pratama 

Investasimu.com. PT Indo Pureco Pratama Tbk (IDX: IPPE) didirikan berdasarkan Akta Pendirian Perseroan Terbatas “PT Indo Pureco Pratama” Nomor: 839 tanggal 20 Maret 2019, yang dibuat di hadapan Joice Hapsari Fendrini, S.H., M.Kn., Notaris di Subang. Sesuai dengan pasal 3 anggaran dasar Perseroan, maksud dan tujuan Perseroan adalah dalam bidang perdagangan dan industri. Saat ini Perseroan bergerak dalam bidang industri minyak mentah kelapa dan industri produk minyak kelapa murni.

Perseoran memiliki dua pabrik yang berlokasi di Batununggul 1 Balimbing, Kecamatan Pagaden Barat, Kabupaten Subang, Provinsi Jawa Barat. Produk yang dihasilkan oleh Perseroan yaitu VCO (Virgin Coconut Oil), PCO (Pure Coconut Oil), CCO (Crude Coconut Oil), dan Copra Meal.

VCO merupakan minyak kelapa yang diolah dan diekstrak dari kelapa segar dengan menggunakan teknologi pengolahan pangan yang terstandar, dan tidak menggunakan proses kimiawi (non RBD). VCO dapat digunakan sebagai suplemen kesehatan, berbagai obat penyakit dalam dan sebagai obat untuk penyakit luar seperti pada kulit.

PCO merupakan minyak kelapa yang diolah dan diekstrak dari kelapa segar dengan menggunakan teknologi pengolahan pangan yang terstandar, dan tidak menggunakan proses kimiawi (non RDB). PCO antara lain digunakan untuk minyak goreng.

CCO merupakan minyak kelapa mentah yang di olah dan diektrak dari kopra buah kelapa dengan menggunakan teknologi pengolahan dan menjadi bahan baku RBD. CCO sering digunakan sebagai campuran dalam pembuatan VCO, minyak goreng, sabun, kosmetik, atau kebutuhan pabrik lainnya.

Copra Meal atau bungkil kelapa adalah pakan sumber protein yang berasal dari pengolahan kopra menjadi minyak kelapa. Copra Meal sering digunakan sebagai bahan pakan bagi peternakan. Merupakan sumber protein dan energi metabolis yang cukup baik dimana kandungan asam aminonya dapat membantu kekurangan asam amino pada bahan pakan lain.

Di bulan November 2020, Perseroan juga telah mengakuisisi PT Agrindo Lestari Jaya (ALJ) yang memiliki aset lahan berupa tanah seluas 13.587 ha yang berlokasi di Kabupaten Katingan, Provinsi Kalimantan Tengah.         

Identitas Umum Perusahaan

NamaPT Indo Pureco Pratama Tbk
KodeIPPE
Alamat KantorBatununggul 1, Balingbing, Kec. Pagaden Barat, Subang, Jawa Barat, Indonesia
Alamat Emailcorsec@indopureco.com
Situswww.indopureco.com
Telepon0260 424 7083
Faks-
NPWP 91.179.143.2-439.000
Tanggal IPO9 Des 2021
Bidang Usaha UtamaIndustri minyak kelapa dan produk dari kelapa serta perdagangan
SektorBarang Konsumen Primer
Sub SektorMakanan dan Minuman
IndustriProduk Makanan Pertanian
Sub IndustriPerkebunan dan Tanaman Pangan


Data Fundamental Perusahaan



Ikhtisar Pergerakan Harga Saham

Konsensus







Post a Comment

Lebih baru Lebih lama