Sekilas IPO PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX)

IPO Saham Multi Medika Internasional


Foto: Multi Medika Internasional 

Investasimu.com. PT Multi Medika Internasional Tbk (IDX: MMIX) adalah perusahaan yang bergerak di bidang Intelectual Property (IP) lisensi atas produk-produk alat kesehatan, dengan menggandeng IP lisensi dari Amerika, Korea Selatan, dan Jepang seperti DC Comics, TinyTan dari DRM Bridge, dan Line Friends. Mayoritas produk yang dijual oleh Perseroan yaitu masker antara lain Produk Masker MIU, Produk Masker Indomaret House Brand, Produk Masker AlfaMart House Brand, dan Produk Health Care MIU.  

Data IPO Saham MMIX

Data jumlah saham yang ditawarkan, harga IPO, dan total perkiraan dana IPO disajikan dalam tabel berikut.

Informasi Keterangan
Jumlah Saham IPO Sebanyak-banyaknya sebesar 600.000.000 lembar saham baru yang merupakan saham biasa atas nama (25% dari modal).
Nilai Nominal Rp25 per saham.
Harga IPO Rp160 sampai dengan Rp210.
Total Hasil IPO Sebanyak-banyaknya sebesar Rp126.000.000.000,00

Bersamaan dengan IPO, Perseroan menerbitkan Waran Seri I sebanyak-banyaknya 300.000.000 Waran Seri I, atau setara dengan sebanyak-banyaknya 16,67% dari modal ditempatkan dan disetor penuh pada saat pernyataan pendaftaran dalam rangka Penawaran Umum dan Penerbitan Waran Seri I. Pada setiap 2 (dua) Saham Baru hasil Penawaran Umum melekat 1 (satu) Waran Seri I (Rasio Waran 2:1) dengan harga pelaksanaan Waran Seri I adalah sebesar Rp300,-.

Perseroan juga mengadakan program alokasi saham kepada karyawan sebanyak-banyaknya 10% saham dari Saham Yang Ditawarkan dalam Penawaran Umum Perdana Saham atau sebanyak-banyaknya 60.000.000 saham (“Program ESA”). 

Adapun Penjamin Pelaksana Emisi Efek atas IPO Saham MMIX ini yaitu Mirae Asset Sekuritas Indonesia (YP).

Jadwal IPO Saham MMIX

Jadwal perkiraan IPO Saham MMIX yaitu sebagai berikut:

Tanggal Masa Penawaran Awal : 15 November – 22 November 2022 

Tanggal Efektif : 28 November 2022

Masa Penawaran Umum : 30 November - 2 Desember 2022

Tanggal Penjatahan : 2 Desember 2022

Tanggal Distribusi Saham dan Waran Seri I Secara Elektronik : 5 Desember 2022

Tanggal Pencatatan Saham dan Waran Seri I di BEI : 6 Desember 2022

Awal Perdagangan Waran Seri I : 6 Desember 2022

Akhir Perdagangan Waran Seri I

- Pasar Reguler & Negosiasi : 3 Desember 2024

- Pasar Tunai : 5 Desember 2024

Awal Pelaksanaan Waran Seri I : 6 Juni 2023

Akhir Pelaksanaan Waran Seri I : 6 Desember 2024

Akhir Masa Berlaku Waran Seri I : 6 Desember 2024

Jadwal IPO Saham MMIX dan IPO perusahaan lainnya dapat Anda akses melalui Kalender IPO.

Susunan Pengurus 

Susunan pengurus Saham MMIX yang meliputi Dewan Komisaris dan Direksi adalah sebagai berikut:

Dewan Komisaris

Komisaris Utama : Hillary Josephine

Komisaris : Allen Feliciano

Komisaris Independen : Togu Cornetius Simanjuntak

Direksi

Direktur Utama : Mengky Mangarek

Direktur : Eveline Natalia Susanto

Sementara itu, susunan pemegang saham Perseroan sebelum dan sesudah IPO ditunjukkan pada gambar berikut.

Pemegang Saham Multi Medika Internasional

Rencana Penggunaan Dana IPO

Seluruh dana yang diperoleh dari hasil Penawaran Umum Perdana setelah dikurangi biaya-biaya emisi akan digunakan oleh Perseroan untuk:

  1. Sekitar 65% akan digunakan untuk modal kerja dalam rangka mendukung kegiatan operasional dan pengembangan bisnis Perseroan dengan rincian: (i) Sekitar 30% untuk biaya operasional, biaya pengiriman, biaya kantor, biaya penjualan, penambahan karyawan dan lainnya; dan (ii) Sekitar 70% untuk pembelian barang dagangan, antara lain berupa masker, patch aromaterapi, dan tissue dari PT Multi One Plus dan PT Tirta Dewi Jaya. Sampai tanggal Prospektus ini diterbitkan Perseroan masih dalam tahap negosiasi dengan calon mitra sehingga masih belum terdapat perjanjian pembelian. Seluruh pembelian barang dagangan Perseroan merupakan transaksi dengan pihak ketiga. 
  2. Sekitar 35% akan digunakan untuk perluasan distribution center dan sarana logistik. Lokasi distribution center baru untuk produk-produk IP Lisensi Perseroan diperkirakan akan berada di daerah Bumi Serpong Damai tahun 2023 dan PIK2 tahun 2024.

Sedangkan dana yang diperoleh Perseroan dari pelaksanaan Waran Seri I, akan digunakan seluruhnya untuk modal kerja Perseroan yang antara lain digunakan untuk pembukaan flagship store dan K-pop mini booth.  

Laporan Keuangan Saham MMIX Hingga Mei 2022

Perseroan membukukan pertumbuhan pendapatan di sepanjang lima bulan pertama tahun 2022. Penjualan neto Perseroan hingga 31 Mei 2022 tercatat sebesar Rp82,1 miliar, tumbuh jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp40,4 miliar. Secara keseluruhan, Perseroan berhasil membukukan laba tahun berjalan sebesar Rp19,7 miliar, meningkat jika dibandingkan raihan periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat laba sebesar Rp10,3 miliar. EPS Perseroan hingga Mei 2022 tercatat sebesar Rp43,9. 

Per 31 Mei 2022, Perseroan tercatat memiliki total aset sebesar Rp82,6 miliar, turun jika dibandingkan total aset per 31 Desember 2021 yang sebesar Rp109,2 miliar. Total liabilitas Perseroan turun menjadi sebesar Rp32,4 miliar. Dus, ekuitas Perseroan menjadi sebesar Rp50,1 miliar, meningkat jika dibandingkan nilai per 31 Desember 2021 yang tercatat sebesar Rp26,3 miliar.

Dari sisi arus kas, hingga 31 Mei 2022 Perseroan membukukan arus kas bersih dari aktivitas operasi sebesar Rp558,2 juta, arus kas bersih dari aktivitas investasi sebesar (Rp724,8 juta), dan arus kas bersih dari aktivitas pendanaan sebesar Rp3,4 miliar. Dengan demikian terdapat peningkatan kas dan setara kas sebesar Rp3,3 miliar dan saldo kas dan setara kas Perseroan per tanggal 31 Mei 2022 tercatat sebesar Rp4,9 miliar.

Kebijakan Dividen Saham MMIX

Manajemen Perseroan merencanakan kebijakan pembagian dividen kas sebanyak-banyaknya 30% (tiga puluh persen) dari laba bersih Perseroan untuk setiap tahunnya dimulai dari tahun buku 2023 dengan tidak membatasi pengecualian yang akan ditetapkan kemudian dan dengan dasar perhitungan bahwa Perseroan akan memberikan keuntungan yang proporsional antara pemegang saham dengan tetap memperhatikan adanya pertumbuhan Perseroan dimasa yang akan datang. Direksi Perseroan akan membayarkan dividen dengan persetujuan para pemegang saham dalam RUPS. Pembagian dividen akan dilaksanakan dengan memperhatikan kondisi keuangan dan tingkat kesehatan Perseroan.

Berdasarkan Akta Notaris Dr. Sugih Haryati, S.H., M.Kn, No. 82, tanggal 31 Mei 2022, pemegang saham menyetujui peningkatan modal ditempatkan dan disetor penuh Perseroan melalui kapitalisasi laba ditahan (dividen saham) sebesar Rp40.000.000.000,- (empat puluh miliar Rupiah) sehingga modal ditempatkan dan disetor penuh Perseroan yang semula berjumlah Rp5.000.000.000 (lima miliar Rupiah) dan terbagi atas 50.000.000 (lima puluh juta) saham menjadi Rp45.000.000.000 (empat puluh lima juta Rupiah) dan terbagi atas 450.000.000 (empat ratus lima puluh juta) saham.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama