Profil PT Data Sinergitama Jaya Tbk (IDX: ELIT)

Saham ELIT

Foto: Elitery 

Investasimu.com. PT Data Sinergitama Jaya Tbk (IDX: ELIT) atau lebih dikenal dengan nama Elitery didirikan berdasarkan Akta Notaris No. 38 tanggal 20 Juni 2011 dari Dana Sasmita, S.H., notaris di Jakarta. Sesuai dengan Akta terakhir, ruang lingkup kegiatan Perseroan adalah perdagangan besar komputer dan perlengkapan komputer, aktivitas konsultasi komputer dan manajemen fasilitas komputer lainnya, aktivitas konsultasi manajemen lainnya dan aktivitas pengolahan data khususnya dalam bidang usaha penyedia layanan (managed service) di bidang teknologi informasi, khususnya teknologi pusat data terbaru, data center.

Elitery adalah penyedia layanan (managed service) di bidang Teknologi Informasi, khususnya teknologi pusat data terbaru, data center virtual (cloud). Elitery memulai pelayanannya dengan mengoperasikan pusat data tradisional yang berlokasi di Jawa Barat dan merupakan data center pertama di Asia Tenggara yang mendapat sertifikasi Tier III dari Uptime Institute. Seiring dengan berkembang nya teknologi pusat data, Elitery terus beradaptasi dan berinovasi. Saat ini, Elitery fokus pada teknologi pusat data terkini yaitu pusat data virtual yang umumnya disebut dengan Komputasi Awan atau “Cloud Computing”.

Elitery memiliki komitmen standar mutu layanan yang tinggi untuk para pelanggan. Ini dibuktikan dengan proses bisnis Elitery yang sudah memiliki sertifikasi internasional seperti ISO 9001:2015 untuk sistem manajemen mutu, ISO 27001:2013 untuk manajemen sistem informasi, PCI-DSS V3.2 untuk industri kartu pembayaran dan OHSAS 18001:2007 untuk sertifikasi kesehatan dan keselamatan kerja. Selama lebih dari 11 tahun beroperasi, Elitery telah mendukung pelanggan di berbagai sektor, mulai dari sektor pemerintahan, perbankan, jasa keuangan, energi, makanan dan minuman serta bidang kesehatan dalam proses digital transformasi, khususnya dalam memenuhi kebutuhan Pusat Data.

Produk-produk yang ditawarkan oleh Elitery yaitu:

a) Elicovery - Disaster Recovery as a Service dan Backup as a service

Elicovery adalah layanan end-to-end yang terdiri dari teknologi, proses bisnis, dan sumber daya manusia (SDM) untuk menyediakan pusat pemulihan data (disaster recovery data center) bagi pelanggan. 

b) Elivision

Elivision adalah solusi Internet of Things (IoT) yang dilengkapi oleh kecerdasan buatan (AI) dan kemampuan untuk menambah kecerdasan melalui machine learning (ML). Penggunaan solusi ini beragam, mulai dari mengelola data video, memantau kondisi lalu lintas, memonitor kondisi kandang ayam, sampai dengan memonitor ruangan ATM.

c) SiPANDU

SiPANDU atau Sistem Informasi Pelaporan Terpadu, merupakan sistem yang mengkombinasikan teknologi chatbot, sistem pelaporan, dan dashboard eksekutif. SiPANDU digunakan oleh penyedia layanan, baik perusahaan, komunitas, pemerintah maupun organisasi lainnya untuk menerima, menindaklanjuti dan memonitor laporan yang masuk agar dapat diselesaikan secara cepat, tepat, dan terukur. SiPANDU di desain sebagai kanal pelaporan yang mudah digunakan, praktis dan efisien SiPANDU banyak digunakan sebagai bagian dari smart city untuk mempermudah pemerintah untuk berinteraksi dengan warga nya (Citizen Engagement). SiPANDU saat ini digunakan sebagai salah satu kanal pelaporan “Lapor Gub” di provinsi Jawa Tengah. Selain itu, Sipandu juga digunakan sebagai kanal informasi yang digunakan oleh Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Jawa Barat (PIKOBAR).

d) Elivault

Elivault adalah layanan Backup as a Service untuk menjaga keberlangsungan bisnis pelanggan. Dengan menggunakan Elivault, data penting perusahaan akan dilindungi secara aman dan mudah.

e) EliWork@Anywhere

Elitery menghadirkan Eliwork@Anywhere sebagai solusi bagi perusahaan agar para pekerjanya dapat bekerja dimana saja, kapan saja, dengan mudah dan utama nya tetap menjaga keamaan data perusahaan.

Sementara itu, jasa yang ditawarkan oleh Elitery yaitu:

a) Managed Cloud

Managed Cloud Service adalah layanan yang membantu pelanggan dalam menggunakan Cloud secara optimal, cost effective dan aman. Dengan terbatasnya talenta di bidang Cloud, Elitery diandalkan oleh para pelanggan untuk membantu mulai dari proses perencanaan, migrasi sampai dengan pengoperasian sistem di Cloud. Layanan perseroan didukung oleh puluhan teknisi yang bersertifikasi internasional yang dikeluarkan oleh perusahaan teknologi Cloud terkemuka antara lain Google Cloud Platform, Amazon Web Services, Microsoft, dan VMWare.

b) Managed Network

Layanan managed network Elitery membantu pelanggan dalam mengelola dan menjaga ketersediaan dan keamanan jaringan selama 24/7 di berbagai lokasi tanpa terkendala mobilitas.   

Identitas Umum Perusahaan

NamaPT Data Sinergitama Jaya Tbk
KodeELIT
Alamat KantorThe Manhattan Squre Tower B Lt. 22, Jl. TB Simatupang, RT.3/RW.3, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12560, Indonesia
Alamat Emailcorsec@elitery.com
Situswww.elitery.com
Telepon0217511004
Faks-
NPWP-
Tanggal IPO06 Jan 2023
Bidang Usaha UtamaPerseroan bergerak dalam bidang usaha penyedia layanan (managed service) di bidang Teknologi Informasi, khususnya teknologi pusat data terbaru, data center virtual (cloud)
SektorTeknologi
Sub SektorPerangkat Lunak dan Jasa TI
IndustriJasa dan Konsultan TI
Sub IndustriJasa dan Konsultan TI


Data Fundamental Perusahaan



Ikhtisar Pergerakan Harga Saham

Konsensus





Post a Comment

Lebih baru Lebih lama